Selasa, 22 Maret 2022

Analisis Prediksi Profit Proyek Pekerjaan Plafon Gypsum Menggunakan Klasifikasi Decision Tree

Analisis Prediksi Profit Proyek Pekerjaan Plafon Gypsum Menggunakan Klasifikasi Decision Tree

Kautsar Baihaqi Supriyadi, Feri Sulianta
Departemen Informatika, Universitas Widyatama, Indonesia
Email: kautsar.baihaqi@widyatama.ac.id, feri.sulianta@widyatama.ac.id

Abstrak-Perusahaan yang bergerak dalam bidang konstruksi yang salah satu layanannyayakni jasa pemasangan plafon gypsum, membutuhkan strategi kelola perencanaananggaran atau Rincian Anggaran Biaya (RAB) untuk mendukung kelancaranpengerjaan proyek. Pada proses berjalannya proyek pekerjaan plafon, perencanaananggaran digunakan sebagai sumber informasi utama dalam menghitungkeuntungan perusahaan. Rincian Anggaran Biaya suatu proyek pekerjaan plafongypsum meliputi biaya tenaga kerja, tenaga ahli, material, operasional proyek,biaya peralatan kerja dan biaya mobilisasi. Perencanaan yang tidak tepat dapatmempengaruhi cash flow sebuah perusahaan sehingga berkaitan erat terhadapkeberlangsungan pelaksanaan proyek pekerjaan plafon. Diperlukan suatu teknikprediksi untuk menentukan keuntungan perusahaan berdasarkan penggunaan RABsuatu proyek agar perusahaan tersebut dapat menjaga cash flow yang mereka milikisehingga tidak mempengaruhi pelaksanaan proyek. Tujuan untuk mencari faktormana yang lebih menentukan untuk menghasilkan keuntungan dalam suatu proyekpekerjaan plafon. Penelitian ini menyajikan implementasi data mining denganmetode klasifikasi khususnya decision tree dapat menyelesaikan permasalaantersebut dan menghasilkan sebuah knowledge discovery dalam membantuperusahaan mendapatkan keuntungan di masa depan. Kesimpulan, teknik klasifikasidapat membantu perusahaan untuk lebih memperhatikan atribut tertentu dalampelaksanaan sebuah proyek pekerjaan plafon dan membantu perusahaan ataupemangku kebijakan dalam menentukan sebuah keputusan di masa depan.

Kata kunci: Data Mining; Klasifikasi; Decision Tree; Prediksi; Rincian AnggaranBiaya; Profit

Download artikel di sini

 

0 comments:

Posting Komentar